LAMPUNG7COM – Metro | Pemerintah Kota (Pemkot) Metro mengadakan High Level Meeting (HLM) Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) pada Rabu, 12 Maret 2025, di Aula Pemkot setempat.
Kegiatan ini bertujuan untuk membahas upaya pengendalian inflasi menjelang bulan suci Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri 2025 M/1446 H.
Walikota Metro Bambang Iman Santoso, dalam kesempatan tersebut menyampaikan, bahwa Pemkot Metro terus berupaya menekan inflasi, terutama pada kebutuhan bahan pokok selama Ramadan dan Idul Fitri.
“Berkaitan dengan masalah kebutuhan pokok agar supaya harga-harga tidak melonjak maka hari ini kita mengadakan rapat bersama perwakilan provinsi Lampung,” ucap Bambang
Lebih lanjut Bambang menjelaskan ada beberapa hal langkah-langkah yang diambil pemkot Metro agar supaya penekanan-penekanan harga saat menjelang Ramadhan dan idul Fitri betul betul bisa stabil.
“Nanti pemerintah Kota Metro akan langsung turun mengawasi kepada pengusaha-pengusaha. Kalau misalkan pengusahanya ada yang nakal, terus terang kita akan ambil tindakan yang tegas. Karena semuanya adalah untuk memastikan agar kebutuhan lebaran ini terjangkau harganya untuk masyarakat Kota Metro,” pungkas Bambang.| (Rio).